Kondisi Memburuk, Selena Gomez Dirawat di Rumah Sakit Jiwa

BABAT POST – Setelah dua bulan menghilang, Selena Gomez akhirnya muncul kembali, bukan untuk menghibur, melainkan ia harus mendapat perawatan di rumah sakit jiwa sebelum akhirnya menjalani rehabilitasi.

Seperti diwartakan Ace Showbiz, pelantun Heart Wants What Is Wants dilaporkan mendapat peraawatan di rumah sakit jiwa sebelum memeriksakan diri ke pusat rehabilitasi di Tennessee. Selena disebut tengah menjalani saat-saat mengerikan di mana dirinya tak bisa berhenti minum dan berpesta.

Read More

Baru-baru ini, Selena muncul di Tennessee dan terlihat baik-baik saja. Namun, sorang sumber mengatakan bahwa kondisi Selena tak sebaik yang terlihat.

Berita Terkait :  Megan Fox Hamil Anak Ketiga Ditengah Proses Cerai

“Jika mereka tahu seberapa buruk keadaannya, mereka akan kaget,” terang sumber tersebut.

Kondisi buruk tersebutlah yang akhirnya membuat Selena harus menjalani perawatan jiwa selama beberapa bulan. Menyadari kondisi dirinya yang tak baik-baik saja, Selena pun tak masalah dan merasa yakin menjalani perawatan tersebut, sebelum akhirnya ia menjalani rehabilitasi.

“Dia mengatakan kepada beberapa temannya bahwa dia merasa yakin bisa menjalaninya,” kata sumber tersebut.

Sebelumnya Selena Gomez sempat menjalani perawatan yang sama terkait lupus yang dideritanya pada 2014 lalu. Akibat lupus, Selena pun harus rela menghentikan konsernya, ia sempat mendapat serangan panik dan memutuskan untuk beristirahat demi kesehatannya.

Berita Terkait :  Jalani Rehabilitasi, Selena Gomez Tampak Bahagia

Sementara itu kehamilan merupakan hal yang sangat dinanti oleh pasangan yang baru menikah. Namun sepertinya tidak untuk Eva Longoria. Dikabarkan sedang hamil, Eva Longoria malah menanggapi dengan tertawa.

Aktris cantik Eva baru melangsungkan pernikahannya 4 bulan lalu bersama suami ke-3 nya, Jose Baston. Eva dikabarkan sudah pernah menikah 2 kali sebelumnya, bersama Tyler Christopher (2002-2004) dan Tony Parker (2007-2011).

Melansir dailymail (14/10), Eva tertawa saat dirinya dibilang sedang mengandung anak pertamanya bersama Baston. Ia menampiknya lantaran dengan alasan ia baru saja menikah selama 4 bulan.

Eva mengklarifikasi lewat wawancaranya bersama InTouch Magazine dan mengatakan bahwa saat ini dia berbinar bukan karena sedang hamil, namun sedang jatuh cinta.

Berita Terkait :  Indah Dewi Pertiwi Ingin Menjadi Wanita Inspirasi

“Orang-orang mengatakan saya sedang berbinar, tetapi saya tidak hamil. Saya sedang jatuh cinta,” klarifikasi Eva dalam sesi wawancaranya.

Wanita berusia 41 tahun ini mengakui dirinya sebagai wanita paling beruntung di dunia, dan dia tak akan lebih beruntung tanpa memiliki suami seperti Baston.

Meski bersama Baston adalah pernikahan ke-3nya, namun Eva mengakui bahwa saat ini ia baru menemukan belahan jiwanya. Eva mengatakan bahwa mereka selalu saling membantu dalam urusan apapun.

Eva Longoria, sudah menjadi penggemar Ricky Martin sejak masih kecil, selalu memegang prinsip bersama suaminya. Mereka tidak akan membuang waktu bersama dengan orang-orang yang tidak menghargai waktunya.

Related posts