Prediksi Liga Italia, AC Milan vs AS Roma 8 Mei 2017

BABAT POST- Prediksi Liga Italia, AC Milan vs AS Roma 8 Mei 2017 – Giornatta ke-35 Seri A Italia akan ditutup laga Big Match kala raksasa AC Milan berharap meraih kemenangan pertama di bawah pemilik baru mereka, saat mereka menjamu AS Roma yang bakal berlangsung di Stadion San Siro pada hari Senin (8/5) pukul 01.45 WIB.

AS Roma juga dalam kondisi mental yang kurang baik, menyusul kekalahan 1-3 di Derby della Capitale saat menjamu Lazio pada akhir pekan lalu. Giallorossi sekarang hanya unggul 1 poin dari Napoli dalam perebutan posisi runner-up, dan jika mereka kalah dari Milan, maka secara matematis mereka akan telah menyerahkan Scudetto kepada Juventus.

Read More

Namun demikian, mereka tetap tidak memiliki kesempatan yang realistis untuk menjamah Bianconeri di puncak klasemen. Setidaknya yang akan dicari I Lupi sekarang adalah mempertahankan posisi kedua klasemen di liga, sebelum menghadapi Juventus pada pekan depan.

Rossoneri musim ini kembali terancam kehilangan tempat sepakbola Eropa untuk musim depan, setelah serangkaian penampilan yang tidak konsisten. Tim asuhan Vincenzo Montella ini hanya menghasilkan 2 poin dari 3 pertandingan terakhir mereka di liga. Setelah hanya meraih hasil imbang 2-2 saat melawan Inter Milan di Derby della Madonnina, selanjutnya Carlos Bacca Cs mengalami kemunduran besar saat kalah 2-1 dari Empoli, dan kemudian membuang poin berharga ketika melawan kandidat degradasi, Crotone pada akhir pekan lalu.

Meski begitu, Milan tidak benar-benar keluar dari perebutan tempat Liga Europa untuk musim depan. Pasalnya, saat ini mereka duduk di posisi ke-6 klasemen dengan terpaut 5 poin atas tim terakhir zona Eropa yang dihuni oleh Atalanta. Dengan demikian, Milan wajib memenangkan duel melawan AS Roma pada akhir pekan ini jika mereka ingin menjaga peluang untuk bermain di Eropa musim depan.

Jika menilik dari catatan head to head kedua tim, nampaknya AS Roma masih sedikit unggul atas Milan. Tercatat bahwa Serigala Ibukota telah memenangkan 2 dari 5 pertemuan terakhir kedua belah pihak. Sementara Milan hanya mencatat 1 kali menang dan 2 laga lainnya berakhir dengan hasil seri selama periode tersebut.

Patut dicatat pula bahwa Milan belum berhasil mengalahkan AS Roma dalam 3 pertemuan terakhir selama setahun belakangan ini. Sementara bentrokan terakhir kedua tim yang terjadi pada awal musim ini, berhasil dimenangkan oleh AS Roma dengan skor tipis 1-0.

Dan jelang laga kali ini, Milan belum bisa diperkuat 3 pemainnya yang sedang cedera, yakni Giacomo Bonaventura, Ignazio Abate dan Luca Antonelli. Tambahan lagi, Juraj Kucka akan menjalani hukuman larangan pertandingan.

Dengan skuat yang ada, pelatih Montella akan mengandalkan Carlos Bacca untuk menjadi ujung tombak serangan. Striker asal Kolombia itu nantinya akan dibantu oleh Gerard Deulofeu dan Suso yang akan menusuk dari sektor sayap.

Dari kubu AS Roma, pelatih Luciano Spalletti masih akan kehilangan Alessandro Florenzi yang masih berkutat dengan cedera. Tambahan lagi, Antonio Rudiger dan Kevin Strootman akan menjalani hukuman larangan pertandingan.

Giallorossi akan mengandalakan Edin Dzeko yang telah mencetak 25 gol untuk menjadi ujung tombak serangan. Ia nantinya akan dibantu oleh trio gelandang serang, Mohamed Salah, Radja Nainggolan dan Stephan El Shaarawy.

Prediksi laga, laga ini kami prediksikan berakhir dengan seri 2-2.

Prediksi Line Up AC Milan vs AS Roma:
AC Milan: Donnarumma, Zapata, Paletta, Calabria, Sciglio, Fernandez, Sosa, Pasalic, Deulofeu, Suso, Bacca.

AS Roma: Szczesny, Manolas, Fazio, Emerson, Peres, Paredes, Rossi, Salah, Shaarawy, Nainggolan, Dzeko.

Head to Head AC Milan vs AS Roma:
13/12/16 AS Roma 1 – 0 AC Milan
15/05/16 AC Milan 1 – 3 AS Roma
10/01/16 AS Roma 1 – 1 AC Milan
10/05/15 AC Milan 2 – 1 AS Roma
21/12/14 AS Roma 0 – 0 AC Milan

5 Pertandingan Terakhir AC Milan:
02/04/17 Pescara 1 – 1 AC Milan
09/04/17 AC Milan 4 – 0 Palermo
15/04/17 Inter Milan 2 – 2 AC Milan
23/04/17 AC Milan 1 – 2 Empoli
30/04/17 Crotone 1 – 1 AC Milan

5 Pertandingan Terakhir AS Roma:
05/04/17 AS Roma 3 – 2 Lazio
09/04/17 Bologna 0 – 3 AS Roma
15/04/17 AS Roma 1 – 1 Atalanta
25/04/17 Pescara 1 – 4 AS Roma
30/04/17 AS Roma 1 – 3 Lazio

Related posts