Xavi Vierge Bidik 5 atau 6 Besar di Estoril

Rookie World Superbike (WSBK) dari Team HRC itu saat ini juga sedang berupaya memulihkan kondisinya dari cedera retak dua tulang iga.

Putaran ketiga WSBK 2022 akan digelar di Circuito Estoril, Portugal, pada 20-22 Mei. Itu berarti masih ada dua pekan lagi bagi para pembalap untuk melakukan persiapan. Xavi Vierge menjadi salah satu pembalap yang berharap mampu bugar 100% di Portugal nanti.

Seperti diketahui, pembalap asal Barcelona, Spanyol, tersebut terpaksa menahan rasa sakit pada balapan di dua putaran awal. Semua itu berasal dari retak dua tulang iga yang dialami setelah terjatuh pada tes pramusim di Circuit de Barcelona-Catalunya.

Kecelakaan yang dialami Vierge saat trek basah menjelang sesi tes berakhir, membuat mantan pembalap Kejuaraan Dunia Moto2 tersebut tidak mampu maksimal pada dua balapan awalnya di WSBK.

Berita Terkait :  Kenan Sofuoglu Beri Penilaian Kuda Besi Baru MV Agusta di WSSP

Pada dua race putaran pertama di Aragon, atau kurang dari dua pekan sejak mengalami retak tulang iga, Vierge mengaku harus menahan rasa sakit yang parah. Lalu, jeda antara Aragon dan Assen, kondisinya sedikit membaik tetapi belum mampu berlatih fisik.

“Saya tadinya mengira mampu lebih baik di Assen, nyatanya tidak. Ini sirkuit yang memiliki lintasan berubah arah yang cepat, khususnya di sektor tiga dan empat. Di situlah saya sangat kesulitan secara fisik,” tutur pembalap berusia 25 tahun itu.

Kini, dengan jeda yang cukup panjang, pembalap Team HRC tersebut sangat berharap mampu mempersiapkan kondisi fisiknya agar jauh lebih baik untuk menghadapi balapan di Estoril.

Setelah balapan di Assen, saat dirinya mampu finis 11-12-9 masing-masing di Race 1, Superpole Race, dan Race 2, Vierge mengaku bisa memulihkan kondisinya secara maksimal.

Berita Terkait :  Alex Lowes: Tikungan 17 Sirkuit Mandalika Paling Menantang

“Saya bisa kembali melakukan kegiatan rutin, fisioterapi setiap hari, berlatih di gym, menambah massa otot, dan mengendarai sepeda. Rencananya saya juga akan berlatih dengan sepeda motor. Saya berharap di Estoril nanti kondisi sudah 100%,” ucapnya.   

Apa yang ditorehkan oleh rekan setim di HRC, Iker Lecuona, juga memotvasi Vierge untuk mampu lebih baik saat turun di Estoril nanti. Di Assen, Lecuona yang juga berstatus rookie di WSBK, mampu naik podium ketiga pada Race 2.

Terlepas hasil itu direbut Lecuona setelah dua pembalap top, juara dunia Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha with Brixx WorldSK) dan Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team WorldSBK), terjatuh, torehan itu tetap menjadi lompatan besar bagi Honda.

Berita Terkait :  Gaya di Ducati Lebih Natural, Alvaro Bautista Bisa Jadi Ancaman

“Saya ikut senang dengan torehan Lecuona, juga untuk tim, karena mereka sudah bekerja keras. Untuk saya, jika kondisi mampu 100%, saya yakin bisa ikut bersaing,” tutur Vierge.

“Bila kondisi saya di Estoril nanti bisa 100%, saya berharap mampu bersaing dengan Lecuona untuk menembus 5 atau 6 besar, bahkan jika mungkin podium.

“Saat ini ada tiga pembalap yang sangat konsisten di depan: Toprak, Rea, dan Alvaro Bautista (Aruba.it Racing – Ducati). Setelah itu, baru pembalap lain, termasuk kami. Jadi, target kami adalah berusaha sedekar mungkin dengan ketiga pembalap tersebut.”

Menjelang balapan di Estoril, Xavi Vierge berada di posisi ketujuh klasemen dengan 30 poin. Vierge tertinggal 20 poin dari Lecuona yang berada dua tingkat di atasnya.

Related posts