Barcelona dilaporkan Masih Berminat untuk Mendatangkan Ilkay Gundogan

Ilkay Gundogan

babatpost.com – Ilkay Gundogan masuk dalam radar incaran Barcelona. Las Azulgrana dilaporkan akan mencoba mendatangkan gelandang Manchester City itu di musim panas nanti.

Sejak musim lalu, Gundogan memang ramai diberitakan ingin cabut dari Manchester City. Ia ingin mencari tantangan baru dalam karirnya sehingga ia ingin pindah ke klub lain.

Musim ini Gundogan masih menjadi andalan Pep Guardiola di lini tengah Manchester City. Ia turun sebanyak 25 kali di lini tengah City dan berhasil mengemas empat gol dan dua assist untuk juara bertahan EPL tersebut.

Berita Terkait :  AS Roma Siap Lakukan Segalanya Demi Dapatkan Kiper Tua Wolverhampton

Di musim panas kemarin, ia sempat dikaitkan dengan Barcelona. Namun karena satu dan dua hal, sang gelandang gagal pindah ke Camp Nou.

The Telegraph mengklaim bahwa Barcelona masih berminat untuk merekrut Gundogan. Mereka akan mencoba merekrut sang pemain di musim panas nanti.

Laporan tersebut juga mengklaim bahwa kans Barcelona mengamankan jasa Gundogan juga sangat besar.

Kontrak sang gelandang di City habis pada musim panas nanti. Sejauh ini Gundogan belum mau meneken kontrak baru di Etihad Stadium.

Berita Terkait :  Alex Telles Masuk Dalam Radar Mourinho

Ia dikabarkan sudah mantap untuk bergabung dengan Barcelona sehingga ia siap mengemasi barang-barangnya dan pindah ke Spanyol di musim panas nanti.

Related posts