Partai Big Match Liverpool vs Chelsea Berakhir Antiklimaks

Liverpool vs Chelsea

babatpost.com – Laga penuh gengsi antara Liverpool vs Chelsea berakhir imbang dengan skor 0-0. Duel antara dua klub top Inggris itu berakhir tanpa pemenang dengan skor akhir 0-0.

Bermain di Anfield, Chelsea menunjukkan performa yang menawan. Namun tuan rumah juga menunjukkan jiwa sparta yang kuat sehingga skor 0-0 tetap bertahan hingga akhir laga.

Read More

Liverpool langsung tancap gas untuk mencetak gol perdana di laga ini. Thiago nyaris mencetak gol di menit ke-49 andai tendangannya tidak diblok oleh Thiago Silva.

Memasuki menit ke-55, Graham Potter membuat satu pergantian pemain. Ia menarik keluar Lewis Hall dan memasukkan rekrutan barunya, Mykhaylo Mudryk.

Di menit ke-61, para pemain Liverpool meminta wasit memberikan mereka penalti setelah Thiago Silva diklaim melakukan hands ball di dalam kotak penalti. Namun wasit dan VAR memutuskan bahwa insiden itu tidak layak dihadiahi penalti.

Liverpool mendapatkan peluang bagus di menit ke-69 setelah Darwin Nunez berhasil merebut bola dari Chalobah. Sang striker memberikan umpan ke Cody Gakpo, namun sayang pemain timnas Belanda itu menendang bola yang mengarah tepat ke pelukan Kepa.

Jual beli serangan berlanjut hingga masa injury time, namun skor 0-0 tidak berubah sehingga kedua tim harus rela berbagi poin di laga ini.

Berkat hasil imbang ini Liverpool tertahan di peringkat delapan dengan raihan 29 poin, sementara Chelsea tertahan di peringkat 10 dengan raihan 29 poin juga tapi kalah selisih gol.

Susunan Pemain Kedua Tim

Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, Gomez, Konate, Milner (Alexander-Arnold 72′); Alcantara, Bajcetic (Fabinho 82′), Keita (Nunez 63′); Elliott (Henderson 82′), Gakpo (Jones 82′), Salah

Pelatih: Jurgen Klopp

Chelsea (3-4-2-1): Kepa; Badiashile, Silva, Chalobah (Azpilicueta 81′); Cucurella, Hall (Mudryk 55′), Jorginho, Ziyech; Mount (Chukwuemeka 82′), Gallagher; Havertz (Aubameyang 81′)

Pelatih: Graham Potter

Related posts