iPhone 15 Pro nampaknya bakalan membuat para pengguna semakin suka karena nantinya bakalan menggunakan Frame Titanium sehingga Bezel lebih tipis dari seri sebelumnya.
Meskipun iPhone 15 dan iPhone 15 Plus disebut tidak akan dilengkapi Dynamic Island, fitur toggle berbentuk kapsul di atas layar yang pertama kali dirilis pada iPhone 14 Pro.
iPhone 15 Pro dan Pro Max kemungkinan mendapatkan tampilan baru secara bersamaan, dengan teknik rancangan low-injection pressure over-molding (LIPO) yang membuat bezel setipis silet–iPhone dari 2,2 milimeter menjadi 1,5 milimeter. Apple pertama kali menggunakan LIPO di Watch Series 7.
Mengutip Engadget, Rabu (2/8/2023), iPhone 15 kemungkinan juga akan mengubah pengisi daya lighting-nya dengan port USB-C. Kalau pun perubahan tersebut tidak terjadi pada generasi iPhone 15, itu hanya soal waktu.
Tahun lalu, Uni Eropa mengumumkan bahwa semua smartphone dan tablet yang dijual di wilayah tersebut harus memiliki port pengisian daya USB-C mulai tahun 2024.
Parlemen Eropa menyebut langkah itu, yang akan diperluas ke laptop dua tahun kemudian, berdampak positif bagi lingkungan dan konsumen.
Pembaruan lain untuk iPhone 15 dan iPhone 15 Plus mungkin termasuk peningkatan kamera dan prosesor A16, yang pertama kali terlihat di iPhone 14 Pro.
iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max baru dilaporkan akan memiliki frame titanium (bukan baja tahan karat) dan chip 3 nanometer.
Ada juga desas-desus tentang iPhone “Ultra” sebagai opsi seri kelas atas. Apple kemungkinan akan merilis iPhone 15 dan iPhone 15 Pro setidaknya pada bulan September (berdasarkan jadwal tahunan perusahaan).