Arsenal Bergerak Cepat Menyelesaikan Transfer Leandro Trossard dari Brighton

Leandro Trossard

babatpost.com  – Leandro Trossard Pada bursa transfer musim dingin 2023 ini, Arsenal berusaha menambah amunisinya di lini serang. Pasalnya mereka kehilangan Gabriel Jesus karena cedera.

Memang masih ada Eddie Nketiah. Namun Mikel Arteta mengatakan ia masih butuh tambahan penyerang lagi, mengingat Arsenal masih harus bersaing di Premier League maupun di Liga Europa plus FA Cup.

Mereka sempat coba memboyong Mykhaylo Mudryk dari Shakhtar Donetsk. Namun Arsenal kemudian kalah cepat dari pergerakan rival sekotanya, Chelsea.

Berita Terkait :  Jesse Lingard Gagal ke Euro 2020, West Ham Tingkatkan Pengejaran Bintang Man Utd

Arsenal kemudian mengalihkan perhatianna kepada pemain lain. Lalu didapatlah nama gelandang Brighton, Leandro Trossard.

Arsenal kemudian bergerak cepat. Mereka dilaporkan sudah menggelar negosiasi dengan pihak Brighton pada Kamis (19/01/2023).

Pembicaraan antara kedua klub disebut berlangsung positif. Kesepakatan diklaim akan tercapai pada hari yang sama pula.

Related posts