Gawat! Akses ke situs X.com Masih diblokir di Indonesia

x.com

Apa yang dilakukan oleh pemilik Twitter dengan merubahnya menjadi situs X.com ternyata menjadi polemik baru karena masih diblokir di Indonesia.

Mengenai hal tersebut, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Kementerian Kominfo, Usman Kansong menjelaskan, hal itu dilakukan karena nama X.com sebelumnya pernah dipakai untuk situs lain yang tidak sesuai dengan peraturan perundangan di Indonesia. Karenanya, situs tersebut diblokir.

Read More

“X.com sebelumnya pernah dipakai untuk situs lainnya yg tidak sesuai dengan perundanganan kita, masuk dalam list blokir Kominfo,”

Berita Terkait :  Meta Secara Diam-diam Ternyata Membuat Aplikasi Pesaing Twitter

Kendati demikian, ia menuturkan, saat ini Kementerian Kominfo melalui Dirjen Aptika telah melakukan komunikasi dengan Twitter. Apabila sudah mendapatkan pemberitahuan dari Twitter, Kominfo akan melakukan normalisasi terhadap situs tersebut.

“Tadi dirjen aptika sudah bicara dengan pihak Twitter, dan mereka akan mengirimkan pemberitahuan kalau x.com akan digunakan oleh Twitter. Begitu menerima pemberitahuan tersebut, kami akan melakukan normalisasi,” ujarnya menutup pernyataan.

Perlu diketahui, alamat situs web X.com sendiri telah dikembalikan ke Elon pada 2017 setelah sebelumnya dilepas di bawah merger PayPal. Namun di Indonesia, situs tersebut diblokir karena dianggap mengandung konten negatif yang melanggar peraturan perundangan di Indonesia.

Berita Terkait :  Fitur Baru Twitter yang Khusus Tunanetra

Elon Musk sendiri memang diketahui telah merombak Twitter menjadi X sejak awal pekan ini. Tidak hanya logo perusahaan, tampilan aplikasi Twitter di situs web juga diubah.

Untuk diketahui, sesuai janji, Elon Musk akhirnya mengganti burung biru ikonik Twitter dengan logo baru platform media sosial tersebut itu, yakni huruf “X”.

Kini, Anda tidak lagi menemukan logo burung biru ikonik bernama Larry di bagian kiri atas platform media sosial saat masuk ke Twitter.com via browser di PC atau laptop.

Sebagai gantinya, perusahaan hanya menampilkan logo baru Twitter yang diumumkan oleh Elon Musk pada hari ini, yaitu X. Pengunjung juga akan mendapati logo “X” di tengah layar ketika masuk ke platform.

Berita Terkait :  Animasi The Simpsons Viral Karena Meramal Twitter Berganti Jadi X

Selain dari kedua hal tersebut, tidak banyak hal berubah dari tampilan Twitter versi browser ini. Lalu bagaimana dengan aplikasi media sosial itu di perangkat mobile, seperti, HP Android, iOS, atau iPadOS?

Hingga berita ini ditulis, tim Tekno Liputan6.com masih belum mendapati ada perubahan dari ikon aplikasi Twitter di Google Play Store dan Apple App Store.

Belum diketahui secara pasti kapan aplikasi Twitter di perangkat Google dan Apple ini ikutan berubah ikonnya, tapi sejumlah pengguna mobile menyebutkan tampilan aplikasi milik perusahaan Elon Musk ini sudah tidak memakai burung biru ikonik lagi.

Related posts