Gavi Man of the Match Real Madrid vs Barcelona

Gavi

babatpost.com – Barcelona sukses menyingkirkan Real Madrid dengan skor cukup telak 3-1. Laga final itu sendiri dimainkan di King Fahd Stadium, Arab Saudi, Senin (16/1/2023) WIB.

Gavi menjadi bintang di pertandingan ini karena seluruh gol yang dicetak Blaugrana adalah hasil dari kontribusi pemain berusia 18 tahun tersebut.

Read More
Berita Terkait :  Alvaro Morata akui mendapatkan ancaman pembunuhan imbas performa buruknya

Gavi mencetak gol pembuka di menit ke-33. Lalu menjadi assist bagi dua gol berikutnya, masing-masing untuk golnya Robert Lewandowski (45’) dan Pedri (69’)

Satu hal yang menarik dari Gavi di pertandingan kali ini adalah posisi bermainnya. Ya, ia bermain di posisi yang tidak biasa ia tempati.

Gavi dimainkan di posisi penyerang sayap kiri dalam formasi 4-3-3. Padahal, para pemain sayap murni Barcelona tersedia di bangku cadangan.

Terlepas dari hal itu, Gavi memberikan dimensi serangan yang berbeda. Meski tak bermain selayaknya winger murni, Gavi menyajikan pergerakan dan umpan yang ciamik dari posisi tersebut.

Berita Terkait :  Leonardo Bonucci Klaim Spanyol Hadirkan Laga Tersulit dalam Kariernya

Gavi jadi mimpi buruk bagi Real Madrid. Penampilan apiknya di final Supercopa de Espana mengantarkan Barcelona jadi juara.

Related posts